RPP 1 Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti Kelas XI semester 3 - Perangkat Mengajar Katolik SMA/SMK

RPP 1 Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti Kelas XI semester 3


Rencana Pelaksanaan Pembelajaran atau yang disingkat dengan RPP merupakan bagian terpenting yang wajib dilakukan oleh guru. Hal ini disebabkan karena RPP berkaitan langsung dengan tindakan atau aksi guru di dalam kelas saat berhadapan dengan para siswa atau peserta didik.

Kegiatan pembelajaran di dalam kelas akan sukses sangat tergantung pada bentuk RPP yang telah dibuat guru. Selama ini, para guru sering mengeluh dengan banyaknya administrasi yang harus diselesaikan oleh guru. Rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) mencakup tiga belas (13) komponen sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No 22 Tahun 2016 tentang standar proses pendidikan dasar dan menengah.

Keluhan para guru ini sepertinya didengarkan oleh menteri pendidikan dan kebudayaan Nadiem Makarim. Melalui surat edaran No 14 Tahun 2019 tentang penyerderhanaan rencana pelaksanaan pembelajaran Nadiem ingin menyederhanakan RPP yang dibuat oleh guru. Berdasarkan surat edaran ini, RPP disederhanakan dengan hanya mengambil tiga komponen inti, yakni tujuan pembelajaran, langka (kegiatan) pembelajaran dan penilaian pembelajaran (assessment). Tiga komponen ini wajib dibuat guru sedangkan komponen lain bersifat pelengkap.

Peserta Didik SMA PGRI Waingapu
Peserta didik SMA PGRI Waingapu
(foto dokumentasi pribadi)

Surat edaran ini tentu tidak serta merta diikuti oleh para kepala sekolah dalam hal ini wakil kepala sekolah urusan kurikulum di tingkat satuan pendidikan. Kadang sekolah merasa nyaman dengan model RPP lama dengan tiga belas komponen ketimbang RPP baru yang hanya memuat tiga komponen. 

Di sini kadang menjadi dilema para guru. Guru memilih untuk loyal terhadap model kurikulum di tingkat sekolah dari pada memberanikan diri mengikuti penyederhanaan RPP.

Hal ini tampak jelas pada RPP yang akan saya bagikan pada kesempatan ini. RPP ini masih terikat erat dengan model RPP lama. Meski demikian, hal itu tidak menyurutkan niat saya untuk membagikannya. 

Ada pun RPP yang saya bagikan ini berkaitan dengan kompetensi dasar tentang "Memahami Gereja sebagai Umat Allah dan Persekutuan Terbuka". RPP ini dilengkapi dengan lampiran materi ajar, Lembar kerja peserta didik, kisi-kisi penyusunan soal ulangan harian yang lengkap dengan pedoman penskoran.

Untuk melihat RPP yang selengkapnya silakan buka tautan berikut ini https://drive.google.com/file/d/18q2BXYQ_UmSBSIVMs742RP_WEJJBiRDI/view?usp=sharing

Demikianlah Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) kelas sebelas (XI) semester tiga (3). Semoga RPP ini bisa menginspirasi bapak dan ibu guru Agama Katolik untuk membuat atau menyusun RPP yang sesuai dengan karakter sekolah masing-masing, di mana pun berada.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RPP 1 Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti Kelas XI semester 3"

Posting Komentar