Silabus Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti Kelas XI Semester 3
Hal ini disebabkan karena dalam silabus pelajaran memuat beberapa komponen yang mesti diisi. Komponen itu antara lain; kompetensi inti, kompetensi dasar, ruang lingkup, materi ajar, muatan karakter, indikator, kegiatan pembelajaran, alokasi waktu dan sumber belajar.
Idealnya semua komponen ini harus diisi dalam dalam silabus mata pelajaran. Namun kadang kebanyakan guru menghilangkan beberapa komponen dengan alasan terlalu banyak sehingga perlu disederhanakan. Hal ini sah-sah saja tergantung kurikulum masing-masing sekolah.
Pada kesempatan ini, saya ingin membagikan silabus pelajaran pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti kelas sebelas (XI) semester tiga (3). Saya sudah membuatnya sedemikian rupa sesuai dengan kurikulum tiga belas (K13) yang berlaku hingga saat ini.
pembuatan silabus ini tentu akan sangat membantu bapak, ibu guru agama Katolik yang mengajar di satuan pendidikan sekolah menengah atas dan sederajat. Saya yakin bahwa setiap guru memiliki strateginya masing-masing dalam penyusunan perangkat pembelajaran.
Tentu saja setiap guru memiliki kesibukan masing-masing yang bisa saja ia tidak memiliki waktu khusus untuk membuat silabus pelajaran. Maka untuk maksud itulah silabus ini disusun dan dibagikan di blog ini.
Silabus yang disusun ini memuat beberapa komponen penting antara lain kompetensi inti, kompetensi dasar, ruang lingkup, materi ajar, kegiatan pembelajaran, alokasi waktu dan sumber belajar.
Silabus selengkapnya bisa dilihat dan di download di link berikut https://drive.google.com/file/d/16iH34OelQTsxzeR41FfOEoS3Ml8S-ftm/view?usp=sharing
Tentu saja silabus ini masih memiliki kekurangan tetapi tidak ada salahnya juga kalau itu dipakai sebagai bahan referensi atau sebagai pembanding. Terima kasih, semoga bermanfaat.
0 Response to "Silabus Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti Kelas XI Semester 3"
Posting Komentar