Program Tahunan Pendidikan Agama Katolik Dan Budi Pekerti Kelas XII K13
Sama seperti yang saya sudah sampaikan dalam artikel sebelum, bahwa membuat program tahunan bukan merupakan hal yang sukar atau sulit. Namun kadang bapak dan ibu guru masih ingin mencarinya di internet. Bagi saya secara pribadi, hal itu tidak ada salahnya juga. Di tengah zaman yang kian berubah ini orang akan dimanjakan dengan pesatnya perkembangan teknologi khususnya teknologi komunikasi. Semua bisa diakses dari mana dan kapan saja.
Terlepas dari itu semua, sebagai guru agama katolik saya juga berperan aktif dalam memanfaatkan teknologi komunikasi ini. Tentu saja pemanfaatan untuk kepentingan yang baik atau memberikan pengaruh yang positif kepada semua pengguna internet. Ya..., salah satunya dengan menayangkan postingan seperti ini.
Baca juga: Program Tahunan Pendidikan Agama Katolik SMA Kelas XI K13
Program tahunan yang saya bagikan ini merupakan program yang saya pakai untuk keperluan kelengkapan administrasi sebagai guru agama katolik di sekolah tempat saya mengabdi. Untuk Kelas Dua Belas jumlah KD untuk satu tahun pelajaran ada lima KD, dengan rincian tiga KD di semeter Lima dan dua KD pada semester Enam. Sedangkan jumlah materi pokoknya ada enam belas, dengan rincian sebelas materi pokok pada semester lima dan lima materi pokok untuk semester enam.
Namun, saya tetap ingin menegaskan bahwa setiap sekolah memiliki kekhasannya masing-masing. Sehingga program tahunan yang saya bagikan ini hampir bisa dipastikan berbeda dengan program tahunan yang bapak dan ibu guru susun. Karena itu Program tahunan yang saya bagikan ini bisa saja masih jauh dari kata sempurna.
Untuk melihat atau mendownload program tahunan yang selengkapnya bisa klik di sini
Demikian program tahunan ini dibuat untuk bisa dipergunakan oleh bapak dan ibu guru yang berkepentingan. Jika ingin mendapatkan update info terbaru dari kami untuk administrasi guru Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti tingkat SMA dan SMK, silakan masukan email aktif lalu klik subscribe di bawahnya. Terima kasih.
0 Response to "Program Tahunan Pendidikan Agama Katolik Dan Budi Pekerti Kelas XII K13"
Posting Komentar